Hiduplah menjadi orang yang berguna bagi Keluarga,Agama dan Negara.Janganlah lupa yang lima waktu dan berdoalah karena berdoa adalah senjata segala sesuatu.Cintailah panutan Kita Beliau adalah Habibana Wanabiyyana Muhammad.SAW,Semoga Rahmat dan Salam di limpahkan kepada Beliau dan keluarga Beliau dan Semoga kita mendapatkan Syafaátnya nanti di Yaumil Akhir,Amin3x

Our Anniversary 1 Desember 1987-1 Desember 2009

Tanggal 1 Desember 2009 adalah hari yang sangat bahagia bagiku dan keluargaku,karena tanggal 1 Desember 2009 tepat 12 tahun hari pernikahanku dan istriku tercinta Pipit Widiyawati yang telah memberikanku 2 anak yang cakep dan cantik yaitu Rizky Nugraha Ramdani dan Tasya Fitriya Ramdani.
Ceritaku :
Pada tanggal 1 Desember 12 tahun yang lalu aku dan Istriku dengan sederhana menikah dengan diwakili dari keluargaku Bapakku,dan 3 teman2ku dengan pakaian apa adanya karena niatnya cuma untuk mengikat hubunganku dengan Istriku yang baru kenal 3x pertemuan.Dengan tidak disangka dari pihak Istri untuk dinikahkan saja karena kalu diikat takut ada apa-apa namanya juga anak muda kata Bapak istriku yang kebetulan salah seorang Kyai Salah Satu pimpinan Pondok Pesantren didaerah Desa Sunalari Cikijing Majalengka.
Dan dengan sangat sederhana dengan Mas kawin 1 gram emas dan uang 200rb kita menikah di saksikan oleh para Kyai dan 4 dari keluargaku.Dan saat itula aku sah jadi suami Istri.Dengna rasa senang juga bingung karena tidak bawa pakaian juga tidak aku merasa bersyukur bisa menikah dengan seorang wanita beljilbab dan cantik menurut diriku,Disaat itu aku berdoa "Ya Allah walaupun pernikahanku secara mendadak dan dengan sangat sederhana mudah-mudahan menjadi suatu awal kehidupan baru yang penuh dengan keceriaan dan penuh dengan RidhoMu dan menjadi keluarga sakinah Mawadah Warrohmah".
Itulha ceritaku dan sekarang aku dan istriku sudah 12 tahun menikah dan sudah banyak kegembiraan,kedukaan,penderitaan dan kesedihan kami alami bersama kadang-kadang badai cobaan datang bertubi-tubi tapi Alhamdulillah kami bisa menghadapinya dengan kesabaran dan ketawaqalan dan sekarang kami sudah mendapatkan kebahagian baik Jasmani dan Rohani.
Kami sekelurga Mohon Do'a Restunya dari teman-2 pembaca Blog ikitasya ini,mudah-mudahan kelurga kami menjadi keluarga Sakinah Mawadah Warrohmah kelurga yang penuh dengan Ridho Allah SWT.Amien3x
Wassalam,
Asep+Pipit Sekeluarga
Majalengka-Phnom Penh 
Tempat yang sangat Bersejarah yaitu tempat awal Kebahagiaan dan Tempat awal Keberhasilan 

No comments:

Post a Comment

@templatesyard